Bayi Bernama Mega Yudhoyono Kalla

Share:
Ada yang unik dalam pelaksanaan pemungutan suara di Tempat Pemungutan Suara 9 Kampung Dukuh, Kelurahan Babakan, Kecamatan Legok, Kabupaten Tangerang. Menjelang pemungutan, Ketua Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara Rusmaedi menemukan seorang bayi perempuan di depan rumahnya.
Saat penemuan itu, Rusmaedi hendak bersiap berangkat menuju TPS. “Saya keluar dari rumah tiba tiba ada perempuan berlari. Saat itu saya enggak curiga tapi tiba tiba saya menemukan tas dan kardus, di sampingnya saya lihat ada bayi,” ujarnya, Rabu 8 Juli 2009.

Rusmaedi yang harusnya disibukkan dengan tetek bengek pemungutan, terpaksa disibukkan pula oleh bayi yang diperkirakan berumur dua minggu itu. Warga Kampung Dukuh pun geger, bayi siapakah gerangan. Temuan itu kemudian dilaporkan kepada jajaran Polsek Legok.

Sejumlah tokoh masyarakat dan warga termasuk lurah setempat, akhirnya sepakat untuk memberi nama bayi itu Mega Yudhoyono Kalla, mencomot nama tiga calon presiden. “Kami sepakat, karena bayi ini dibuang jelang Pilpres, kami memberi nama Mega Yudhoyono Kalla,” ujar Lurah Babakan, Muhamad Uton.

Untung saja ada calon presiden yang perempuan. Entah bagaimana nama si bayi malang itu jika tak ada calon presiden yang perempuan. Ada-ada saja.

By Arfi Bambani Amri

Take from : http://id.news.yahoo.com